Dari Malu-Malu Jadi Jago Ngomong Inggris by Dimas M.P

182

Dari Malu-Malu Jadi Jago Ngomong Inggris by Dimas M.P

Halo guys, kenalin gue Dimas M.P tapi biasanya temen-temen manggil gue “Dim, Mas, atau Dimas” hehe. Ini cerita seruku di Mr.Bob Kampung Inggris.

Jauh sebelum periode di mulai, aku sudah membayangkan giman serunya kursus di Mr.Bob. Awal mula aku milih Mr.Bob sebagai tempat belajar Bahasa Inggris karena aku sedang berada di titik dimana aku engga tahu harus berbuat apa. Saat itu aku baru saja wisuda dan belum juga keterima kerja. Terlintas dibenakku untuk pergi ntah kemana dan melakukan apa aja, sampai akhirnya temanku yang asli Pare memberi saran untuk mengisi waktu luang ku dengan kursus bahasa inggris.

Baca juga: Belajar Bahasa Inggris Jadi Menyenangkan

Awal pertemuanku dengan Mr.Bob ketika aku membaca rekomendasi dari salah satu website resmi kampung inggris. Dari website yang aku baca, “kalau ingin belahar bahasa inggris dari basic, ambillah program speaking”. Setelah melihat beberapa lembaga yang ada di Kampung Inggris Pare, akhhirnya aku memutuskan untyk mengambil Mr.Bob dengan tagline andalan mereka “Spesialisasi Terapi Ngomong Inggris + Pendongkrak PD”. Aku merasa kalo bahasa inggrisku cukup baik tapi masalah utamaku adalah males dan takut untuk berbicara. Jadi aku memutuskan kalo Mr.Bob adalah pilihan yang sangat tepat.

Sejak aku berada di kampung inggris, hal pertama yang terpikirkan adalah ini bagaikan KKN lagi. Tempatnya panas, berdebu dan tinggal beramai-ramai tapi disitulah letak keseruannya. Hari pertama aku di camp, kita semua masih diperbolehkan untuk berbahasa Indonesia dan hari kedua hingga seterusnya jika kita pakai bahasa Indonesia akan mendapatkan poin. Semakin banyak poin yang didapatkan, tugas akan semakin banyak. Bukan membuatku semakin takut tapi hal tersebut malah membuatku semakin terpacu untuk berbicara English walau dengan teman sekamar. Awalnya aku engga begitu aktif untuk ngomong bahasa Inggris, tapi melihat teman-teman yang lain begitu berani walaupun dengan kampuan bahasa Inggris apa adanya. Akhirnya aku mulai mencoba memberanikan diri untuk berbicara English.

Baca juga: IELTS SPEAKING: 10 Tips untuk Meningkatkan Score IELTS

Engga cuma di camp aja yang seru tapi keadaan dikelasnya juga seru banget. Walaupun awalnya aku cukup kecewa karena tidak sekelas dengan perempuan cantik, tapi akhirnya semua tetap seperti yang kubayangkan. Saat dikelas, aku memanfaatkan semaksimal mungkin untuk meningkatkan kemampuan bahasa inggrisku. Setalah hampir 2 minggu ada disini, aku mulai merasakan banyak berubah dalam bahasa Inggris-ku. Aku juga dapat keluarga baru yang membuatku termotivasi untuk terus belajar.

Sekian cerita seruku, semoga membantu^^

Leave A Reply

Your email address will not be published.